BlackBerry Curve 9360 (Apollo)

Sleek and Sociable
The slim and stylish BlackBerry Curve 9360
Bersosialisasi penuh gaya


Peluncuran Blackberry OS 7 beberapa waktu lalu langsung dirangkai RIM dengan melepas jejeran handset Blackberry terbaru. Tak ketinggalan dari seri Bold dan Torch, RIM juga melepas seri curve terbaru untuk mengusung OS 7 ini. Seperti handset Blackberry lainnya, Blackberry Curve 9360 ini juga memiliki nama sandi, Blackberry Apollo.

Secara fisik, dimensi Blackberry Apollo 9360 kurang lebih 11 x 6 x 1 cm dengan berat 99 gram. Dibanding para pendahulunya di keluarga Curve seperti seri 8250 gemini dan seri 9300 kepler, Apollo memang tampak lebih elegan dengan ornamen logam yang mengelilingi body Apollo. Desain Apollo juga tampil lebih simpel dan menawan, ini terlihat dari tombol yang mengapit trackpad (call, menu, back, end), yang kini hadir tanpa celah, tidak seperti Curve 8520 Gemini.

Pada bagian belakang body Blackberry Apollo 9360, disematkan kamera berkekuatan 5 MP dengan resolusi maksimal 2592 x 1944 yang didampingi LED Flash. Kamera Apollo juga dilengkapi fitur face detection dan geo-tagging. Namun sayang, kamera Blackberry Apollo 9360 tidak memiliki fitur auto-fokus. Untuk hasil foto, jepretan kamera apollo terbilang cukup baik, meski kurang memuaskan jika berada di dalam ruangan dengan cahaya kurang. Sementara untuk video, Blackberry Apollo 9360 hanya mampu merekam video dengan standar VGA (640×480).

Layar pada Blackberry Apollo 9360 ini menjadi ‘pembeda’ dibanding seri lainnya yang mengusung Blackberry OS 7. Blackberry Apollo 9360 hadir tanpa layar touch screen. Hal ini terbilang wajar, mengingat seri Curve 9360 ini memiliki harga yang berbeda dibanding rekan – rekannya. Layar yang digunakan Blackberry Apollo 9360 berjenis TFT 2.4 inchi, 16 juta warna dengan kerapatan 480 x 360 piksel.

Meski memiliki status keluarga Curve, namun spesifikasi yang dimiliki Blackberry Apollo 9360 tidak bisa dianggap remeh. Selain sudah mengusung Blackberry OS 7, Blackberry Apollo 9360 juga memiliki dukungan hardware yang lebih dibanding Blackberry Onyx 2 (9780) ataupun Torch (9800). Blackberry Apollo 9360 memiliki prosesor dengan clock speed 800 MHz, 512MB RAM dan memori penyimpanan 512 MB.


Spesifikasi BlackBerry Apollo / Curve 9360 :

Quad-band GSM/GPRS/EDGE
Tri-band UMTS/HSPA 7.2Mbps
Bluetooth 2.1
Wi-Fi b/g/n
GPS
NFC
512MB of eMMC, 512MB of RAM
5-megapixel camera with flash
HVGA 480 x 360 display
1050 mAh battery
Tavor MG-1 800MHz CPU
BlackBerry OS 7
Tebal 11mm


Untuk masalah sistem operasi dan aplikasi, Blackberry Apollo 9360 tidak terlalu berbeda dengan seri lainnya yang juga mengusung Blackberry OS 7. Blackberry Apollo 9360 sudah mengusung Blackberry Messenger versi terbaru, serta social feeds untuk Facebook, Twitter, Gtalk atau Yahoo Messenger.

Konektifitas pada handset Blackberry selalu menjadi segi yang diutamakan, begitu pula pada Curve 9360 Apollo ini. Fitur konektifitas Blackberry Apollo 9360 terbilang lengkap dan dapat diandalkan. Berada dijalur GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, Blackberry Apollo 9360 juga dilengkapi dengan Wi-Fi 802.11 b/g/n, microUSB, dan Bluetooth v2.1 – A2DP. Selain itu,
Blackberry Apollo 9360 juga memiliki fitur Near Field Communication (NFC) yang memungkinkan transfer data lebih cepat antar gadget NFC, ataupun dapat digunakan sebagai dompet digital.

Masalah umum yang ada pda setiap handset Blackberry adalah ketahanan baterainya. Meski Blackberry OS 7 di klaim hemat baterai, ketahanan Blackberry Apollo 9360 tidak berbeda jauh dengan seri Curve lainnya. Sepertinya wajar saja, mengingat Curve 3G diperkuat baterai berdaya 1150 mAh, sedangkan Blackberry Apollo 9360 ‘hanya’ 1000 mAh.

0 comments:

Posting Komentar

Pengikut